Saturday, July 30, 2022

2207301. Belajar berkotbah seperti S.Petrus Krisologus (Petrus si Perkataan emas).

Kalender Liturgi 30 Jul 2022
Sabtu Pekan Biasa XVII

PF S. Petrus Krisologus, Uskup dan Pujangga Gereja
Warna Liturgi: Hijau
Bacaan I: Yer  26:11-16.24
Mazmur Tanggapan: Mzm  69:15-16.30-31.33-34
Bait Pengantar Injil: Mat 5:10
Bacaan Injil: Mat  14:1-12


Bacaan I
Yer  26:11-16.24
Tuhan benar-benar mengutus aku kepadamu
untuk menyampaikan segala perkataan ini kepadamu.


Bacaan dari Kitab Yeremia:


Setelah Yeremia ditangkap karena nubuat yang disampaikannya,
para imam dan para nabi itu kepada para pemuka
dan seluruh rakyat,
"Orang ini patut mendapat hukuman mati,
sebab ia telah bernubuat tentang kota ini,
seperti yang kalian dengar dengan telingamu sendiri."


Tetapi Yeremia berkata kepada para pemuka dan seluruh rakyat,
"Tuhanlah yang telah mengutus aku
bernubuat tentang kota dan rumah ini;
Tuhanlah yang mengutus aku
menyampaikan segala perkataan yang telah kalian dengar itu.
Oleh karena itu perbaikilah tingkah langkah dan perbuatanmu,

dan dengarkanlah suara Tuhan, Allahmu,
sehingga Tuhan mencabut kembali malapetaka

yang diancamkan-Nya atas kalian.
Tetapi aku ini, sesungguhnya aku ada di tanganmu.
Perbuatlah kepadaku apa yang baik dan benar menurut anggapanmu.
Hanya ketahuilah sungguh-sungguh,
bahwa jika kalian membunuh aku,
maka kalian mendatangkan darah orang tak bersalah
atas dirimu dan atas kota ini beserta penduduknya.

Sebab Tuhan benar-benar mengutus aku kepadamu
untuk menyampaikan segala perkataan ini kepadamu."


Lalu berkatalah para pemuka dan seluruh rakyat itu
kepada para imam dan para nabi,
"Orang ini tidak patut mendapat hukuman mati,
sebab ia telah berbicara kepada kita demi nama Tuhan, Allah kita.
"

Maka Yeremia dilindungi oleh Ahikam bin Safan,
sehingga ia tidak diserahkan ke dalam tangan rakyat, untuk dibunuh.

Demikianlah sabda Tuhan.


Mazmur Tanggapan
Mzm  69:15-16.30-31.33-34
R:14
Pada waktu Engkau berkenan, jawablah aku, ya Tuhan.

*Lepaskanlah aku dari dalam lumpur,
supaya jangan aku tenggelam,
biarlah aku lepas dari orang-orang yang membenci aku,
dan dari air yang dalam!
Janganlah gelombang air menghanyutkan aku,
atau tubir menelan aku,
atau sumur menutup mulutnya di atasku.

*Tetapi aku ini tertindas dan kesakitan,
keselamatan dari pada-Mu, ya Allah, kiranya melindungi aku!
Aku akan memuji-muji nama Allah dengan nyanyian,
mengagungkan Dia dengan lagu syukur.

*Lihatlah, hai orang-orang yang rendah hati, dan bersukacitalah;
biarlah hatimu hidup kembali, hai kamu yang mencari Allah!
Sebab Tuhan mendengarkan orang-orang miskin,
dan tidak memandang hina
orang-orang-Nya dalam tahanan.


Bait Pengantar Injil
Mat 5:10
Berbahagialah yang dikejar-kejar karena taat kepada Tuhan,
sebab bagi merekalah Kerajaan Surga.



Bacaan Injil
Mat  14:1-12
Herodes menyuruh memenggal kepala Yohanes Pembaptis,
kemudian murid-murid Yohanes memberitahukan hal itu kepada Yesus.


Inilah Injil Suci menurut Matius:

Sekali peristiwa sampailah berita tentang Yesus
kepada Herodes, raja wilayah.
Maka ia berkata kepada pegawai-pegawainya,
"Inilah Yohanes Pembaptis.
Ia sudah bangkit dari antara orang mati
dan itulah sebabnya kuasa-kuasa itu bekerja di dalam-Nya."

Sebab memang Herodes telah menyuruh menangkap Yohanes,
membelenggunya dan memenjarakannya,
berhubung dengan peristiwa Herodias, isteri Filipus, saudaranya.
Sebab Yohanes pernah menegor Herodes,
"Tidak halal engkau mengambil Herodias!"
Herodes ingin membunuhnya,
tetapi ia takut kepada orang banyak
yang memandang Yohanes sebagai nabi.

Tetapi pada hari ulang tahun Herodes,
menarilah anak perempuan Herodias di tengah-tengah mereka
dan menyenangkan hati Herodes,
sehingga Herodes bersumpah
akan memberikan kepadanya apa saja yang dimintanya.
Maka setelah dihasut oleh ibunya, puteri itu berkata,
"Berikanlah kepadaku di sini kepala Yohanes Pembaptis
di sebuah talam."

Lalu sedihlah hati raja.
Tetapi karena sumpahnya dan karena tamu-tamunya,
diperintahkannya juga untuk memberikannya.

Disuruhnya memenggal kepala Yohanes di penjara,
dan membawanya di sebuah talam,
lalu diberikan kepada puteri Herodias,
dan puteri Herodias membawanya kepada ibunya.
Kemudian datanglah murid-murid Yohanes Pembaptis
mengambil jenazah itu dan menguburkannya.
Lalu pergilah mereka memberitahu Yesus.

Demikianlah sabda Tuhan
#

Tuhanlah yang telah mengutus aku
bernubuat ...
Tuhanlah yang mengutus aku
menyampaikan segala perkataan yang telah kalian dengar itu.
Oleh karena itu perbaikilah tingkah langkah dan perbuatanmu,

dan dengarkanlah suara Tuhan, Allahmu,
#

Herodes bersumpah
akan memberikan kepadanya apa saja yang dimintanya...
"Berikanlah kepadaku di sini kepala Yohanes Pembaptis
di sebuah talam."

#

Saya merasa Herodes mengalami 3 kali konflik batinnya dalam kisah injil hari ini:
1. Marah, Herodes menangkap,
membelenggu dan memenjarakan Yohanes (pembaptis) karena tegoran Yohanes tentang tidak halalnya mengambil Herodias, isteri Filipus, saudaranya.

2. Sadar tapi bimbang, kesadaran akan kesalahannya karena kenabian Yohanes (pembaptis) tapi hatinya masih bimbang karena keterikatan hatinya kepada Herodias. [Kebimbangan hati Herodes ini menimbulkan ketidaksukaan Herodias, sehingga Herodias menghasut anak perempuannya untuk meminta/ memenggal kepala Yohanes (pembaptis) pada kesempatan itu]

3. Sedih karena Herodes mulai menyukai kotbah/ nasehat Yohanes tetapi karena sumpahnya sehingga terpaksa Herodes membunuhmemenggal kepala Yohanes (pembaptis).
#
Petrus Krisologus (Petrus si Perkataan emas) adalah Uskup Ravenna yang terkenal sebagai "Doktor Homili" karena renungan-renungannya yang singkat tetapi sarat teologi yang disampaikannya dari tahun 433 hingga meninggalnya (diperkirakan meninggal 31 Juli 450 M / 2 Desember 450) di Imola, Italiakota kelahirannya. (Petrus lahir sekitar tahun 380 M/ 450 M di ImolaProvinsi BolognaEmilia-RomagnaItalia Tengah bagian Utara).

Uskup Kornelius dari Imola adalah pembimbing rohaninya. Sejak kecil, Petrus mengerti bahwa orang besar adalah orang yang dapat mengendalikan emosinya dan mengenakan semangat Kristus.

Ketika Uskup Agung Ravenna, Italia, wafat, Petrus ditunjuk oleh Paus St.Leo Agung untuk menggantikannya, tahun 433. Uskup Petrus berjuang keras untuk menghapuskan kekafiran yang masih ada dalam keuskupannya, membantu umatnya bertumbuh dalam iman.

Uskup Petrus menjadi terkenal sebagai seorang pengkotbah ("Krisologus" artinya "perkataan emas"). Semua kotbah / homilinya singkat tapi dengan semangat begitu rupa hingga mampu menggugah hati para pendengarnya tanpa membosankan. Kotbahnya bukan sesuatu yang luar biasa istimewa tetapi pesan-pesannya jauh lebih berharga daripada emas.

Uskup Petrus mendesak setiap orang untuk menerima Yesus sesering mungkin dalam Komuni Kudus, karena Tubuh Tuhan harus menjadi santapan setiap hari bagi jiwa. Uskup Petrus berjuang demi persatuan segenap anggota Gereja Katolik, mengatasi segala kebingungan umat tentang iman Katolik dan mengusahakan damai.

Karena kotbahnya S.Petrus yang mengagumkan (kaya akan pengajaran) maka tahun 1729 Paus Benediktus XIII memaklumkan St Petrus sebagai Doktor Gereja katolik.

Petrus (Yunani)  Πετρος (Petros) yang berarti "batu".  Atau Aramiac : Cephas (Kefas), yang juga berarti "batu" (Yoh 1:42).

Krisologus (Yunani) : terdiri dari chrysos "emas" dan logos "kata."

#

Tuhanku berkenanlah menjawab doaku 
Dari lumpur  lepaskanlah aku 
Dari pembenci  lepaskanlah aku
Dari gelombang  selamatkanlah aku

Allahku Engkaulah keselamatan diriku 
Berkenanlah Allah melindungi aku 
Dengan nyanyian kupuji namaMu
Dengan lagu kuagungkan Engkau

Semoga hidup kembali hatiku
Saat aku mencari Allahku
Saat Tuhan mendengarkan panggilanku
Sehingga bersukacitalah segenap hatiku

Amin. 
#


No comments:

Post a Comment

Do U have another idea ?


LET'S SHARE 2 US.