Friday, August 6, 2021

2108061. Meneliti Surat Paulus kepada Jemaat di Kolose.

15. Surat Paulus kepada Jemaat di Kolose.

A. Masih diragukan Surat Paulus kepada Jemaat di Kolose, apakah berasal dari Paulus, karena ..
A1. Jemaat di Kolose tidak pernah didirikan Paulus, tetapi didirikan oleh Epafras
A2. Jemaat tidak pernah mengenal Paulus secara pribadi karena jemaat di Kolose bukan orang Yahudi.
A3. Saat surat ditulis agaknya karena Epafras meminta nasehat Paulus tentang masalah di Kolose, seperti ada dua "jemaat rumah" dan kecaman Paulus kepada keturunan Yahudi yang berada di Kolose.

B. Surat 'Paulus' kepada Jemaat di Kolose (terdiri dari 4 bab) berisikan...
B1. Pujian kepada jemaat di Kolose sebagai Jemaat yang Sopan Santun untuk menyenangkan mereka. (Dan karena Epafras datang sendiri menemui Paulus untuk meminta nasehatnya)
B2. Meminta Jemaat berdiri teguh pada keyakinan mereka seperti dalam pertandingan berat dengan menghindari kekacauan pada pesta rakyat, hari Sabat, makan minum, halal haram, mati raga dan filsafat sesat (sesuai laporan Epafras)
B3. Paulus menekankan bahwa Kristus adalah 1-1nya jalan keselamatan yang tidak dapat disaingini dan harus menjadi andalan bagi orang beriman. Dan melalui Baptis, orang dipersatukan dengan Kristus untuk ikut kemuliaannya.

C. Surat 'Paulus' kepada Jemaat di Kolose (terdiri dari 4 bab) berisikan 9 perikop, yang terdiri dari:
Bab 1:
C1. Salam
C2. Ucapan syukur dan doa
C3. Keutamaan Kristus
Bab 2:
C4. Pelayanan dan penderitaan Paulus
C5. Kepenuhan hidup dalam Kristus
C6. Carilah perkara yang di atas.
Bab 3:
C7. Manusia baru
C8. Hubungan antara anggota2 rumah tangga
Bab 4:
C9. Penutupan dan salam



Sumber: Alkitab Kitab Kolose, buku Kisah Kasih Allah, buku Berjalan Bersama Tuhan.

No comments:

Post a Comment

Do U have another idea ?


LET'S SHARE 2 US.