Thursday, July 19, 2018

1807194. Mutiara Iman *LURUS*

Mutiara Iman


*LURUS*


_"Jejak orang benar adalah LURUS" (Yes 26:7)_


Lectio

Yes 26:7-9,12,16-19; Mzm 102:13-14ab, 15,16-18,19-21; Mat 11:28-30


Rudi adalah pemilik perusahaan yang selalu menginginkan karyawannya bekerja dengan jujur. Satu hal yang dia lakukan adalah menyimpan setumpuk uang dalam amplop dan di taruh di lorong yang menuju WC.


Suatu pagi seorang karyawan melihat uang itu, lalu melihat kebelakang dan ketika merasa sepi, maka diambilah uang itu. Sorenya karyawan itu dipecat.


Sampai suatu siang, Andry berjalan dan ketika melihat uang, lalu dia pun kembali ke tempat duduknya dan berkata pada security :

"Mas.. itu ada uang di lorong dekat WC."

Lalu merekapun mengambil dan menyerahkannya ke Rudy.

Ketika Rudy menerimanya dia bertanya :

"Andry mengapa kamu tidak mengambil uang itu? Kan tidak ada siapa-siapa di lorong itu?"

Jawab Andry :

"Yang pertama karena itu BUKAN uang saya pak, dan yang ke-2 justru ketika tidak ada siapa-siapa, artinya Tuhan SEDANG berada di samping kita. Jadi tak mungkin kita memgambilnya.. heheeh"

Rudy pun memuji Andry :

"Kamu memang anak Tuhan yang selalu LURUS jalannya."


Firman Allah melalui Yesaya :

"Jejak orang benar adalah lurus, sebab Engkau yang merintis JALAN LURUS baginya."


Setiap orang yang DEKAT dengan TUHAN, LURUS jalannya.


Oratio

Ya Tuhan, Engkau Jalan dan Kebenaran. Amin


Missio

Marilah kita selalu berjalan dalam jalan Tuhan yang selalu memberikan KELEGAAN dan KERINGANAN.

Have a Blessed Thursday.


No comments:

Post a Comment

Do U have another idea ?


LET'S SHARE 2 US.