Saturday, March 17, 2018

1803171. Memperoleh hasil yang positif. Mengenal Pribadi Yesus.

KETIKA anda mengganti pikiran negatif dengan yang positif, anda akan mulai memperoleh hasil yang positif.

*Willie Nelson*
#

*Mengenal Pribadi Yesus*

DI antara orang Yahudi terjadi pertentangan tentang siapa diri Yesus. Ada yang menganggapnya sebagai nabi, tapi banyak pula yang meragukanNya. Kelompok yang terakhir ini selalu mencari-cari kesalahanNya dan berusaha untuk menangkapNya. Hanya Nikodemus yang berani membela Yesus. Perbincangannya dengan Yesus di waktu yang lampau membuatnya mengenal pribadiNya.

Ada peribahasa yang mengatakan 'tak kenal maka tak sayang'. Kita belum benar-benar mengenal pribadi seseorang dengan baik, bila kita hanya mengenal dia sepintas lalu. Apalagi hanya menilai dari penampilan lahiriah saja, dapat menuntun kepada kesan yang salah.

Begitu pula dengan kita yang menyatakan diri sebagai pengikut Yesus, apakah kita sungguh-sungguh sudah mengenal pribadiNya?

Karena bila kita mengenalNya secara mendalam, kita akan berubah menjadi pribadi yang lebih baik. Kita terlahir kembali menjadi manusia baru, yang pada awalnya selalu berpusat kepada diri sendiri, menjadi pribadi yang mengutamakan Dia di atas segalanya sehingga bersedia melayaniNya, dan berani untuk mewartakanNya.

Mari berusaha dengan sungguh-sungguh untuk mengenalNya secara pribadi. Setialah bersekutu dan menjalin relasi yang akrab denganNya dalam doa, tekun membaca - mendengar dan melaksanakan sabdaNya dalam kehidupan sehari-hari sehingga kita semakin mengenal kehendakNya di dalam setiap langkah kehidupan kita.

Semoga dengan rahmat pertolonganNya, kita dimampukan menjadi muridNya yang sejati, tak gentar mewartakan dan mengamalkan kebenaran, dan menjadi pembawa damai di mana pun kita berada.
#

No comments:

Post a Comment

Do U have another idea ?


LET'S SHARE 2 US.