Thursday, April 20, 2017

Bacaan Liturgi & RenHar 20 April 2017 Kamis Dalam Oktaf Paskah

PENGALAMAN Kristiani, 

 dari awal hingga akhir, 

  merupakan perjalanan iman.

*Watchman Nee*

#


Bacaan Liturgi 20 April 2017

Kamis Dalam Oktaf Paskah

Bacaan Pertama

Kis 3:11-26
Yesus, Pemimpin kepada hidup, telah kamu bunuh;
tetapi Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati.


Pembacaan dari Kisah Para Rasul:

Petrus dan Yohanes menyembuhkan seseorang yang lumpuh.
Ketika orang lumpuh yang disembuhkan itu
tetap mengikuti Petrus dan Yohanes,
seluruh orang banyak yang sangat keheranan
datang mengerumuni mereka
di serambi yang disebut Serambi Salomo.


Petrus melihat orang banyak itu lalu berkata,
"Hai orang Israel, mengapa kamu heran tentang kejadian itu?
Dan mengapa kamu menatap kami
seolah-olah kami membuat orang ini berjalan
karena kuasa atau kesalehan kami sendiri?
Allah Abraham, Ishak dan Yakub,
Allah nenek moyang kita telah memuliakan Hamba-Nya,
yaitu Yesus yang kamu serahkan dan tolak di depan Pilatus,
walaupun Pilatus berpendapat bahwa Ia harus dilepaskan.
Kamu telah menolak Yang Kudus dan Benar,
dan malah menghendaki seorang pembunuh sebagai hadiahmu.
Demikianlah Yesus, Pemimpin kepada hidup, telah kamu bunuh!
Tetapi Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati;
dan tentang hal itu kami adalah saksi.

Dan karena kepercayaan dalam Nama Yesuslah,
maka Nama itu telah menguatkan orang yang kamu lihat
dan kamu kenal ini;
kepercayaan itulah yang telah memberi kesembuhan
kepada orang ini di depan kamu semua.

Hai saudara-saudara,
aku tahu bahwa kamu telah berbuat demikian
karena ketidaktahuan,
sama seperti semua pemimpin kamu.
Tetapi dengan jalan demikian Allah telah menggenapi
apa yang telah difirmankan-Nya dahulu
dengan perantaraan nabi-nabi-Nya,
yaitu bahwa Mesias yang diutus-Nya harus menderita.
Karena itu sadarlah dan bertobatlah, supaya dosamu dihapuskan,
agar Tuhan mendatangkan waktu kelegaan, dan mengutus Yesus,
yang dari semula diuntukkan bagimu sebagai Kristus.
Kristus itu harus tinggal di surga
sampai waktu pemulihan segala sesuatu,
seperti yang difirmankan Allah
dengan perantaraan nabi-nabi-Nya yang kudus di zaman dahulu.

Bukankah telah dikatakan Musa:
Tuhan Allah akan membangkitkan bagimu
seorang nabi dari antara saudara-saudaramu,
sama seperti aku!
Dengarkanlah dia dalam segala sesuatu
yang akan dikatakannya kepadamu.
Dan akan terjadi,
bahwa semua orang yang tidak mendengarkan nabi itu,
akan dibasmi dari umat kita.
Dan semua nabi yang pernah berbicara,
mulai dari Samuel, dan sesudah dia,
telah bernubuat tentang zaman ini.

Kamulah yang mewarisi nubuat-nubuat itu
dan mendapat bagian dalam perjanjian
yang telah diadakan Allah nenek moyang kita,
ketika Ia berfirman kepada Abraham:
Oleh keturunanmu semua bangsa di muka bumi akan diberkati.
Dan bagi kamulah pertama-tama Allah membangkitkan Hamba-Nya
dan mengutus-Nya kepada kamu,
supaya Ia memberkati kamu
dengan memimpin kamu masing-masing
kembali dari segala kejahatanmu."

Demikianlah sabda Tuhan.

Mazmur
Mzm 8:2a.5.6-7.8-9
R:2ab
Ya Tuhan, Allah kami,
betapa mulia nama-Mu di seluruh bumi!


*Ya Tuhan, Allah kami,
apakah manusia sehingga Engkau mengingatnya?
Apakah anak manusia, sehingga Engkau mengindahkannya?

*Kauciptakan dia hampir setara dengan Allah,
Kaumahkotai dengan kemuliaan dan semarak.
Kauberi dia kuasa atas buatan tangan-Mu;
segala-galanya telah Kautundukkan di bawah kakinya.

*Domba, sapi dan ternak semuanya,
hewan di padang dan margasatwa;
burung di udara dan ikan di laut,
dan semua yang melintasi arus lautan.

Bait Pengantar Injil
Mzm 118:24
Inilah hari yang dijadikan Tuhan,
marilah kita bersorak-sorai dan bersukacita karenanya.


Bacaan Injil
Luk 24:35-48
Mesias harus menderita
dan bangkit dari antara orang mati pada hari yang ketiga.


Inilah Injil Yesus Kristus menurut Lukas:

Dua murid yang dalam perjalanan ke Emaus,
ditemui oleh Yesus yang bangkit,
segera kembali ke Yerusalem.
Mereka menceriterakan kepada saudara-saudara
apa yang terjadi di tengah jalan,
dan bagaimana mereka mengenal Yesus
pada waktu Ia memecah-mecahkan roti.

Sementara mereka bercakap-cakap tentang hal-hal itu,
Yesus tiba-tiba berdiri di tengah-tengah mereka dan berkata,
"Damai sejahtera bagi kamu!"
Mereka terkejut dan takut,
karena menyangka bahwa mereka melihat hantu.
Akan tetapi Ia berkata kepada mereka,
"Mengapa kamu terkejut,
dan apa sebabnya timbul keragu-raguan di dalam hatimu?
Lihatlah tangan dan kaki-Ku: Aku sendirilah ini!
Rabalah Aku dan lihatlah,
karena hantu kan tidak ada daging dan tulangnya,
seperti yang kamu lihat ada pada-Ku."
Sambil berkata demikian
Ia memperlihatkan tangan dan kaki-Nya kepada mereka.

Dan ketika mereka belum juga percaya
karena girang dan masih heran,
berkatalah Yesus kepada mereka,
"Adakah padamu makanan di sini?"
Lalu mereka memberikan kepada-Nya sepotong ikan goreng.
Ia mengambilnya dan memakannya di depan mata mereka.

Yesus berkata kepada mereka,
"Inilah perkataan yang telah Kukatakan kepadamu
ketika Aku masih bersama-sama kamu,
yakni bahwa harus digenapi semua yang ada tertulis tentang Aku
dalam kitab Taurat Musa, kitab nabi-nabi dan kitab Mazmur."
Lalu Yesus membuka pikiran mereka,
sehingga mereka mengerti Kitab Suci.

Kata-Nya kepada mereka, "Ada tertulis demikian:
Mesias harus menderita
dan bangkit dari antara orang mati pada hari yang ketiga.
Dan lagi: dalam nama-Nya
berita tentang pertobatan dan pengampunan dosa
harus disampaikan kepada segala bangsa,
mulai dari Yerusalem.
Kamu adalah saksi dari semuanya ini.

Demikianlah Injil Tuhan.

#



Mutiara Iman

*NAMA YESUS*

20 April 2017


_"Dan karena kepercayaan dalam Nama Yesus..."_
(Kis 3:16)

Lectio
Kis 3:11-26; Mzm 8:2a,5,6-7,8-9; Luk 24:35-48

Suatu malam, Erika mengunjungi teman lamanya yang sakit Theroid. 

Ketika bertemu, ia melihat Maya temannya itu menggunakan kerudung putih yang menutupi kepala dan lehernya. 

Lalu Erika bertanya :
"Hai May, sudah lama kita tidak bertemu, 3 tahun ada yah? Bagaimana dengan Theroid kamu?"
Lalu Maya memperlihatkan lehernya yang sudah tidak bengkak lagi dan hanya tergantung kalung salib.

 Dengan sukacita Erika bertanya :
"Kamu ke dokter siapa bisa sembuh?"
Sambil memperbaiki kerudungnya Maya menjawab :
"Nama Yesuslah yang menyembuhkanku. Setiap hari saya berdoa kepada Yesus, memanggil Nama-Nya, berpuasa dan berdoa. Tujuh bulan kemudian, ketika periksa ke dokter lagi, penyakit itu sudah hilang."
Erika pun memeluk Maya sambil berkata :
"Yesus, Engkaulah andalanku!"

Petrus berkata :
"..dan kepercayaan itu telah memberi kesembuhan kepada orang ini di depan kamu semua."

Ketika kita percaya dalam nama Yesus, maka kita akan sembuh.

Oratio
Ya Yesus, Engkaulah Andalanku. Amin

Missio
_Marilah kita hidup dalam iman kepada satu Nama yaitu Yesus yang telah bangkit._

*Have a Blessed Thursday in Easter Octave.*

_Aleluia, Aleluia, Aleluia!_

Mutiara-Iman.org
#

"KESAKSIAN HIDUP""

Bacaan Liturgi 20 April 2017

Kamis Dalam Oktaf Paskah


Bacaan Pertama Kis 3:11-26 Mazmur 8:2a.5.6-7.8-9
Bacaan Injil Luk 24:35-48.

Injil Lukas 24:46, menulis.

Yesus berkata: "Ada tertulis demikian; Mesias harus menderita dan bangkit dari antara orang mati pada hari yang ketiga."

Pilkada DKI baru saja berlangsung, kita tahu bersama pemenangnya adalah paasangan Anies dan Uno. Tentu orang-orang yang pro pasangan Ahok dan Djarot banyak yang kecewa, sedih bahkan ada yang sampai tidak mau nonton Televisi sore sampai malam ini. Tetapi ada yang berbesar hati menerima dengan legowo dan mengakui kemenangan Anies dan Uno, karena melihat semua itu ada rencana Tuhan. 


Sempat saya merenung dan bertanya, mengapa begitu antusiasnya orang  simpati dengan Ahok..? 

Terutama dari kelompok yang merasa minoritas dan orang-orang jujur yang merindukan keadilan dan pemerataan..? Ternyata dari hasil kinerjanya dan perbuatannya yang jujur  dan penistaan yang dialaminya sehingga iapun megalami derita,  harus disidang dan dinista orang banyak.


Kalau kita merenung kebangkitan Tuhan Yesus tidak gampang, para murid yang merupakan saksi mata tentang kehidupan dan kebangkitan Yesus, ternyata masih ada yg ragu-ragu bahkan ada yang pernah menyangkal dan menghianatinya. Namun dengan kesaksian hidupNya sampai di nista dan disiksa hingga mati, ternyata tidak terhenti pada kematian, melainkan Iapun menyatakan kebangkitanNya supaya merekapun percaya.


Dari peristiwa Ahok, sejak di nista hingga kekalahannya dalam pilkada,ternyata Ahok sebagai pengikut Yesus mau belajar dari Sang Guru Sejati yaitu Yesus, untuk belajar dan  menghayati  imannya bahwa itulah bagian dari kesaksian iman sebagai orang kristiani, yang tidak lepas dari salib kehidupan untuk menuju kebangkitan mulia didalam panggilannya sebagai warga negara yang baik dalam menghayati sabda Tuhan berdasarkan Panca Sila dan Undang-undang dasar 1945.

Marilah berdoa:
Tuhan Yesus, semoga peristiwa kebangkitanMu semakin meyakinkanku untuk lebih berani dan tanpa ragu-ragu mewartakan sabdaMu.
Met Hari Kamis.
#

20th APRIL
Easter Thursday
Luke 24:35-48


As they were saying this, Jesus himself stood among them, and said to them, "Peace to you."...And when he had said this, he showed them his hands and his feet...Then he opened their minds to understand the scriptures, and said to them, "Thus it is written, that the Christ should suffer and on the third day rise from the dead, and that repentance and forgiveness of sins should be preached in his name to all nations, beginning from Jerusalem. You are witnesses of these things."

First He showed His Wounds; through those Wounds our sins can be forgiven. But those Wounds can't heal the wounds of your sins if there is no repentance; that is why "repentance and forgiveness of sins should be preached in his name to all nations".

You and I have that mission now: to remind everyone, no matter what sins they have committed, that through His Sacrifice, through those Wounds, Jesus can forgive any sin in Confession; to remind people that there is no sin, no misery that can't be wiped away by His infinite Mercy. In Confession the Wounds of Jesus erase forever the sins that we confess with contrition. But there has to be real contrition, real sorrow for our sins.

A boy went to confess: 'Father, forgive me for I have stolen £7 to buy chocolates... but for the penance let's say £10.' 'So, which one is it?' asked the priest, puzzled, 'did you take £7 or £10?'. 'It was £7, father' answered the boy, 'but it wasn't enough; I need £3 more!' Obviously he wasn't very sorry for his sin. Remember: If there is no contrition, there is no forgiveness.

St John Vianney would hear up to 300 Confessions per day! One day, he started weeping on hearing the Confession of a man who spoke without any sign of sorrow; hearing his sobbing, the penitent asked why he was weeping. The holy Cure of Ars replied, "My friend, I weep because you do not weep".

"Turn to Our Lady and ask her - as a token of her love for you - for the gift of contrition. Ask that you may be sorry, with the sorrow of Love, for all your sins and for the sins of all men and women throughout the ages... 'Acts of contrition, the more the better!'" (St Josemaria).



No comments:

Post a Comment

Do U have another idea ?


LET'S SHARE 2 US.