_______________
«Sabda Tuhan adalah Kekuatanku»
«"Hendaklah pinggangmu tetap berikat dan pelitamu tetap menyala." (Luk. 12:35)»
=-? Pinggang yang tetap berikat dan pelita yang menyala menandakan kesiapsediaan untuk menghadapi sesuatu. Jika kita selalu siap sedia maka kita tidak akan kaget jika hal-hal yang besar atau bahkan yang menyulitkan datang menimpa kita.
(y) Kesiapsediaan ini pula yang diharapkan Yesus ada dalam diri kita orang beriman. Sikap siap sedia dapat kita miliki jika kita mau membuka hati dan pikiran untuk mendengarkan dan melaksanakan Sabda Tuhan.
:) Sabda Tuhan akan melembutkan hati kita sehingga kita tidak mudah marah atau bersikap kasar terhadap sesama. Sabda Tuhan pula akan membantu pikiran kita untuk merancang kebaikan bagi sesama.
(y) Sahabat, mari kita menimba kekuatan dari Sabda Tuhan agar kita selalu siap sedia dan berada dalam jalan yang benar untuk menghadapi berbagai hal. Bacalah Kitab Suci dan ambillah satu dua ayat yang berkesan untuk kita sebagai kekuatan dalam menghadapi rupa-rupa peristiwa hidup.
:) Sabda Tuhan yang selalu kita renungkan pasti akan meneguhkan kita.
<3 PERCIKAN HATI
«Selasa, 22 Oktober 2013»
_______________
Live from BlackBerry® on esia max-d, Internet Max, Biaya Mini.
No comments:
Post a Comment
Do U have another idea ?
LET'S SHARE 2 US.