Thursday, March 7, 2013

REN" Kamis, 7 Maret 2013. TIDAK BERSAMA AKU, IA MELAWAN AKU.

Ku Sapa kamu di Pagi ini dgn ''Salam Damai " yg Indah.
Ku Berikan Senyumku dgn Ucapan ''Selamat Pagi'' yg penuh Sukacita.....
Ku Tanamkan Harapanku lewat Kalimat "Semoga Sehat Selalu''.
Ku BisiKkn Doaku
''Semoga tuhan Selalu Menerangimu".
______________

Mutiara Iman
TIDAK BERSAMA AKU, IA MELAWAN AKU
7 Maret 2013

"Siapa tidak bersama Aku, ia melawan Aku dan siapa tidak mengumpulkan bersama Aku, ia mencerai-beraikan"
(Luk 11:23)

Lectio:
Yer 7:23-28;
Mzm 95:1-2,6-7,8-9;
Luk 11:14-23

Ketika banjir melanda desa yang sebagian besar penduduknya beragama Kristen, banyak umat Gereja sekitar datang untuk membantu mereka.

Pada saat relawan sedang membagikan nasi bungkus untuk makan siang, tiba-tiba datanglah beberapa ibu berjilbab dengan membawa banyak makanan dan minuman untuk diserahkan kepada panitia.

Salah seorang dari ibu berjilbab berkata:
"Kami ingin membantu saudara-saudari kami yang terkena musibah banjir.
Di mana kami harus menyimpannya?".


Panitia menunjukkan gudang di belakang Gereja sebagai tempat penyimpanan.

Bahkan setelah itu, mereka sempat bersama-sama ke lokasi banjir dan berfoto bersama dengan para korban dan tim relawan.

Melihat itu salah satu pastor berkata:
"Kasih adalah milik semua orang yang mau melakukan perintah Tuhan".

Dalam Injil hari ini, ketika Yesus menyembuhkan setan yang membisukan, Ia dituduh menggunakan kuasa Beelzebul, Yesus berkata: "Siapa tidak bersama Aku, ia melawan Aku dan siapa tidak mengumpulkan bersama Aku, ia mencerai-beraikan"

Kekuatan kasih berasal dari satu sumber yaitu Allah.

Oratio:
Marilah kita bersorak-sorai untuk Tuhan, bersorak-sorak bagi gunung batu keselamatan kita.
Amin
(Mzm 95:1)

Missio:
Marilah kita mendukung semua perbuatan kasih tanpa melihat latar belakang siapa yang melakukannya.
Have a Blessed Thursday.
______________

Bacaan dari kitab nabi Yeremia.
= Yer.7:23-28 =

(Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel:)
... hanya yang berikut inilah yang telah Kuperintahkan kepada mereka:

Dengarkanlah suara-Ku, maka Aku akan menjadi Allahmu dan kamu akan menjadi umat-Ku, dan ikutilah seluruh jalan yang Kuperintahkan kepadamu, supaya kamu berbahagia!

Tetapi mereka tidak mau mendengarkan dan tidak mau memberi perhatian, melainkan mereka mengikuti rancangan-rancangan dan kedegilan hatinya yang jahat, dan mereka memperlihatkan belakangnya dan bukan mukanya.

Dari sejak waktu nenek moyangmu keluar dari tanah Mesir sampai waktu ini, Aku mengutus kepada mereka hamba-hamba-Ku, para nabi, hari demi hari, terus-menerus,
tetapi mereka tidak mau mendengarkan kepada-Ku dan tidak mau memberi perhatian, bahkan mereka menegarkan tengkuknya, berbuat lebih jahat dari pada nenek moyang mereka.

Sekalipun engkau mengatakan kepada mereka segala perkara ini, mereka tidak akan mendengarkan perkataanmu, dan sekalipun engkau berseru kepada mereka, mereka tidak akan menjawab engkau.

Sebab itu, katakanlah kepada mereka: Inilah bangsa yang tidak mau mendengarkan suara TUHAN, Allah mereka, dan yang tidak mau menerima penghajaran! Ketulusan mereka sudah lenyap, sudah hapus dari mulut mereka."
=============

Inilah Injil Yesus Kristus menurut St.Lukas.
= Luk.11:14-23 =

Pada suatu kali Yesus mengusir dari seorang suatu setan yang membisukan.

Ketika setan itu keluar, orang bisu itu dapat berkata-kata.
Maka heranlah orang banyak.

Tetapi ada di antara mereka yang berkata:
"Ia mengusir setan dengan kuasa Beelzebul, penghulu setan."
Ada pula yang meminta suatu tanda dari sorga kepada-Nya, untuk mencobai Dia.

Tetapi Yesus mengetahui pikiran mereka lalu berkata:
"Setiap kerajaan yang terpecah-pecah pasti binasa, dan setiap rumah tangga yang terpecah-pecah, pasti runtuh.
Jikalau Iblis itu juga terbagi-bagi dan melawan dirinya sendiri, bagaimanakah kerajaannya dapat bertahan?
Sebab kamu berkata, bahwa Aku mengusir setan dengan kuasa Beelzebul.
Jadi jika Aku mengusir setan dengan kuasa Beelzebul, dengan kuasa apakah pengikut-pengikutmu mengusirnya?
Sebab itu merekalah yang akan menjadi hakimmu.

Tetapi jika Aku mengusir setan dengan kuasa Allah, maka sesungguhnya Kerajaan Allah sudah datang kepadamu.

Apabila seorang yang kuat dan yang lengkap bersenjata menjaga rumahnya sendiri, maka amanlah segala miliknya.

Tetapi jika seorang yang lebih kuat dari padanya menyerang dan mengalahkannya, maka orang itu akan merampas perlengkapan senjata, yang diandalkannya, dan akan membagi-bagikan rampasannya.

Siapa tidak bersama Aku, ia melawan Aku dan siapa tidak mengumpulkan bersama Aku, ia mencerai-beraikan.
_________________



God Bless All of You.















































No comments:

Post a Comment

Do U have another idea ?


LET'S SHARE 2 US.