"Pulanglah ke rumahmu, kepada orang-orang sekampungmu, dan beritahukanlah kepada mereka segala sesuatu yang telah diperbuat oleh Tuhan atasmu dan bagaimana Ia telah mengasihani engkau!"
______________
Renungan Harian
- Rm Adi -
Senin, 4 Februari 2013
Hari Biasa Pekan IV
Ibr 11:32-40;
Mrk 5:1-20
"Hai roh jahat, keluarlah dari orang ini!"
Orang yang kerasukan roh jahat itu membahayakan, baik bagi diri sendiri maupun orang lain. Padahal bagi Yesus, keselamatan satu orang saja sangat berharga dan harus diperjuangkan.
Maka, Yesus rela mengurbankan ribuan babi demi keselamatan satu orang yang kerasukan roh jahat tersebut. Tindakan Yesus, tidak membuat orang-orang di tempat itu percaya kepada-Nya, tetapi malah marah dan menyuruh Yesus pergi.
Sementara itu, orang yang tadinya kerasukan dan dibuat waras oleh Yesus, menjadi percaya dan hendak mengikuti Dia. Namun, Yesus tidak memperkenankan. Ia di suruh pulang dan mewartakan perbuatan kasih yang telah dilakukan Yesus kepadanya.
Kita pun kadang/ sering juga dipengaruhi roh jahat yang membuat kita mudah marah, membenci, iri hati, mendendam, berprasangka buruk, intoleran, dll. Maka, marilah kita datang kepada Tuhan supaya kita ditolong oleh-Nya untuk mengusir roh-roh jahat tersebut dari hati kita.
Doa, Ekaristi, devosi dan aneka kegiatan rohani yang lain merupakan sarana bagi kita untuk memurnikan diri dan mengusir roh-roh jahat dalam diri kita. Namun, setelahnya kita juga diutus untuk mewartakan kasih Tuhan yang telah kita terima supaya semakin banyak orang yang percaya dan datang kepada-Nya.
Ide yg baik mnjelang masa pantang dan puasa, dimana matiraga dapat mengarahkan diri kita pada tujuan hidup sempurna, jasmani dan rohani yang terkendali oleh pantang dan puasa yg tepat utk diri kita, shingga tak terkendala pengaruh perkara materi dan mental emosional ambisi sbg pengaruh dari roh jahat.
Smoga pantang puasa dan doa-doa kita nanti menyempurnakan pribadi kita.
Selamat pagi rekan.
Tuhan memberkati.
_______________
Inilah Injil Yesus Kristus menurut St. Markus.
= Mrk 5:1-20 =
Lalu sampailah mereka di seberang danau, di daerah orang Gerasa.
Baru saja Yesus turun dari perahu, datanglah seorang yang kerasukan roh jahat dari pekuburan menemui Dia.
Orang itu diam di sana dan tidak ada seorangpun lagi yang sanggup mengikatnya, sekalipun dengan rantai, karena sudah sering ia dibelenggu dan dirantai, tetapi rantainya diputuskannya dan belenggunya dimusnahkannya, sehingga tidak ada seorangpun yang cukup kuat untuk menjinakkannya.
Siang malam ia berkeliaran di pekuburan dan di bukit-bukit sambil berteriak-teriak dan memukuli dirinya dengan batu.
Ketika ia melihat Yesus dari jauh, berlarilah ia mendapatkan-Nya lalu menyembah-Nya, dan dengan keras ia berteriak:
"Apa urusan-Mu dengan aku, hai Yesus, Anak Allah Yang Mahatinggi? Demi Allah, jangan siksa aku!"
Karena sebelumnya Yesus mengatakan kepadanya:
"Hai engkau roh jahat! Keluar dari orang ini!"
Kemudian Ia bertanya kepada orang itu:
"Siapa namamu?"
Jawabnya:
"Namaku Legion, karena kami banyak."
Ia memohon dengan sangat supaya Yesus jangan mengusir roh-roh itu keluar dari daerah itu.
Adalah di sana di lereng bukit sejumlah besar babi sedang mencari makan, lalu roh-roh itu meminta kepada-Nya, katanya:
"Suruhlah kami pindah ke dalam babi-babi itu, biarkanlah kami memasukinya!"
Yesus mengabulkan permintaan mereka.
Lalu keluarlah roh-roh jahat itu dan memasuki babi-babi itu.
Kawanan babi yang kira-kira dua ribu jumlahnya itu terjun dari tepi jurang ke dalam danau dan mati lemas di dalamnya.
Maka larilah penjaga-penjaga babi itu dan menceriterakan hal itu di kota dan di kampung-kampung sekitarnya.
Lalu keluarlah orang untuk melihat apa yang terjadi.
Mereka datang kepada Yesus dan melihat orang yang kerasukan itu duduk, sudah berpakaian dan sudah waras, orang yang tadinya kerasukan legion itu.
Maka takutlah mereka.
Orang-orang yang telah melihat sendiri hal itu menceriterakan kepada mereka tentang apa yang telah terjadi atas orang yang kerasukan setan itu, dan tentang babi-babi itu.
Lalu mereka mendesak Yesus supaya Ia meninggalkan daerah mereka.
Pada waktu Yesus naik lagi ke dalam perahu, orang yang tadinya kerasukan setan itu meminta, supaya ia diperkenankan menyertai Dia. Yesus tidak memperkenankannya, tetapi Ia berkata kepada orang itu:
"Pulanglah ke rumahmu, kepada orang-orang sekampungmu, dan beritahukanlah kepada mereka segala sesuatu yang telah diperbuat oleh Tuhan atasmu dan bagaimana Ia telah mengasihani engkau!"
Orang itupun pergilah dan mulai memberitakan di daerah Dekapolis segala apa yang telah diperbuat Yesus atas dirinya dan mereka semua menjadi heran.
________________
Bacaan hari ini
Senin, 4 Feb 2013
= Markus 5:1-20 =
Saudaraku,
kita sebagai orang kristiani diutus oleh YESUS untuk menjadi saksi YESUS dikeluarga, masyarakat dan dimanapun kita berada.
Bila kita masih sulit diterima atau didengarkan oleh orang lain, maka kita perlu bermenung sejenak.
Mungkin roh jahat sedang mendiami kehidupan kita.
Roh jahat itu bersifat menyakiti dan melukai orang lain.
Sikap atau tindakan yang melukai orang lain bisa berupa kata2 atau ketidakpedulian kita kepada orang lain.
Roh Kudus senantiasa tinggal dalam diri orang yang penuh dengan kesadaran iman akan YESUS......
1 2 3.....yes.......Gbu
________________
God Bless All of You.
______________
Renungan Harian
- Rm Adi -
Senin, 4 Februari 2013
Hari Biasa Pekan IV
Ibr 11:32-40;
Mrk 5:1-20
"Hai roh jahat, keluarlah dari orang ini!"
Orang yang kerasukan roh jahat itu membahayakan, baik bagi diri sendiri maupun orang lain. Padahal bagi Yesus, keselamatan satu orang saja sangat berharga dan harus diperjuangkan.
Maka, Yesus rela mengurbankan ribuan babi demi keselamatan satu orang yang kerasukan roh jahat tersebut. Tindakan Yesus, tidak membuat orang-orang di tempat itu percaya kepada-Nya, tetapi malah marah dan menyuruh Yesus pergi.
Sementara itu, orang yang tadinya kerasukan dan dibuat waras oleh Yesus, menjadi percaya dan hendak mengikuti Dia. Namun, Yesus tidak memperkenankan. Ia di suruh pulang dan mewartakan perbuatan kasih yang telah dilakukan Yesus kepadanya.
Kita pun kadang/ sering juga dipengaruhi roh jahat yang membuat kita mudah marah, membenci, iri hati, mendendam, berprasangka buruk, intoleran, dll. Maka, marilah kita datang kepada Tuhan supaya kita ditolong oleh-Nya untuk mengusir roh-roh jahat tersebut dari hati kita.
Doa, Ekaristi, devosi dan aneka kegiatan rohani yang lain merupakan sarana bagi kita untuk memurnikan diri dan mengusir roh-roh jahat dalam diri kita. Namun, setelahnya kita juga diutus untuk mewartakan kasih Tuhan yang telah kita terima supaya semakin banyak orang yang percaya dan datang kepada-Nya.
Ide yg baik mnjelang masa pantang dan puasa, dimana matiraga dapat mengarahkan diri kita pada tujuan hidup sempurna, jasmani dan rohani yang terkendali oleh pantang dan puasa yg tepat utk diri kita, shingga tak terkendala pengaruh perkara materi dan mental emosional ambisi sbg pengaruh dari roh jahat.
Smoga pantang puasa dan doa-doa kita nanti menyempurnakan pribadi kita.
Selamat pagi rekan.
Tuhan memberkati.
_______________
Inilah Injil Yesus Kristus menurut St. Markus.
= Mrk 5:1-20 =
Lalu sampailah mereka di seberang danau, di daerah orang Gerasa.
Baru saja Yesus turun dari perahu, datanglah seorang yang kerasukan roh jahat dari pekuburan menemui Dia.
Orang itu diam di sana dan tidak ada seorangpun lagi yang sanggup mengikatnya, sekalipun dengan rantai, karena sudah sering ia dibelenggu dan dirantai, tetapi rantainya diputuskannya dan belenggunya dimusnahkannya, sehingga tidak ada seorangpun yang cukup kuat untuk menjinakkannya.
Siang malam ia berkeliaran di pekuburan dan di bukit-bukit sambil berteriak-teriak dan memukuli dirinya dengan batu.
Ketika ia melihat Yesus dari jauh, berlarilah ia mendapatkan-Nya lalu menyembah-Nya, dan dengan keras ia berteriak:
"Apa urusan-Mu dengan aku, hai Yesus, Anak Allah Yang Mahatinggi? Demi Allah, jangan siksa aku!"
Karena sebelumnya Yesus mengatakan kepadanya:
"Hai engkau roh jahat! Keluar dari orang ini!"
Kemudian Ia bertanya kepada orang itu:
"Siapa namamu?"
Jawabnya:
"Namaku Legion, karena kami banyak."
Ia memohon dengan sangat supaya Yesus jangan mengusir roh-roh itu keluar dari daerah itu.
Adalah di sana di lereng bukit sejumlah besar babi sedang mencari makan, lalu roh-roh itu meminta kepada-Nya, katanya:
"Suruhlah kami pindah ke dalam babi-babi itu, biarkanlah kami memasukinya!"
Yesus mengabulkan permintaan mereka.
Lalu keluarlah roh-roh jahat itu dan memasuki babi-babi itu.
Kawanan babi yang kira-kira dua ribu jumlahnya itu terjun dari tepi jurang ke dalam danau dan mati lemas di dalamnya.
Maka larilah penjaga-penjaga babi itu dan menceriterakan hal itu di kota dan di kampung-kampung sekitarnya.
Lalu keluarlah orang untuk melihat apa yang terjadi.
Mereka datang kepada Yesus dan melihat orang yang kerasukan itu duduk, sudah berpakaian dan sudah waras, orang yang tadinya kerasukan legion itu.
Maka takutlah mereka.
Orang-orang yang telah melihat sendiri hal itu menceriterakan kepada mereka tentang apa yang telah terjadi atas orang yang kerasukan setan itu, dan tentang babi-babi itu.
Lalu mereka mendesak Yesus supaya Ia meninggalkan daerah mereka.
Pada waktu Yesus naik lagi ke dalam perahu, orang yang tadinya kerasukan setan itu meminta, supaya ia diperkenankan menyertai Dia. Yesus tidak memperkenankannya, tetapi Ia berkata kepada orang itu:
"Pulanglah ke rumahmu, kepada orang-orang sekampungmu, dan beritahukanlah kepada mereka segala sesuatu yang telah diperbuat oleh Tuhan atasmu dan bagaimana Ia telah mengasihani engkau!"
Orang itupun pergilah dan mulai memberitakan di daerah Dekapolis segala apa yang telah diperbuat Yesus atas dirinya dan mereka semua menjadi heran.
________________
Bacaan hari ini
Senin, 4 Feb 2013
= Markus 5:1-20 =
Saudaraku,
kita sebagai orang kristiani diutus oleh YESUS untuk menjadi saksi YESUS dikeluarga, masyarakat dan dimanapun kita berada.
Bila kita masih sulit diterima atau didengarkan oleh orang lain, maka kita perlu bermenung sejenak.
Mungkin roh jahat sedang mendiami kehidupan kita.
Roh jahat itu bersifat menyakiti dan melukai orang lain.
Sikap atau tindakan yang melukai orang lain bisa berupa kata2 atau ketidakpedulian kita kepada orang lain.
Roh Kudus senantiasa tinggal dalam diri orang yang penuh dengan kesadaran iman akan YESUS......
1 2 3.....yes.......Gbu
________________
God Bless All of You.
No comments:
Post a Comment
Do U have another idea ?
LET'S SHARE 2 US.