Monday, September 29, 2014

God's Grace to Us in the suffering of Jesus.

Komunitas Gereja Expat akan mengundang pembicara.



  1. - pembicara              : Friar Elia Degli of the Apostle of God. 
- tema                       : God's Grace to Us in the suffering of Jesus
- hari dan tanggal    : Jumat, 17 Oktober 2014
- waktu                     : jam 19:00 sampai selesai
- tempat                   : Gereja St. Theresia, Jalan Gereja Theresia no 2, Menteng
- bahasa                   : Italy dan English
- penterjemah         : Father Adrian Adiredjo, OP


Seminar ini adalah free, hanya diminta untuk mendaftar guna kepentingan logistik makan malam.

Untuk reservasi silahkan sms ke

         Contacts:

          Sis Vinolia 0811807209

          Bro. Ivan 0816770942 

         Bro. Pete 08164814868


Siapakah Friar Elia? (disarikan dari buku "The Mystery of the Light") by Fiorella Turolli


Brother Elia lahir tahun 1962 di Apulia, Italia. Dari semenjak masa kecilnya dia sudah memperoleh rahmat mukjijat. Setiap kali masa Prapaskah, dia tidak bisa makan. Baik keluarganya maupun para dokter tidak menemukan penyebabnya. Dia kemudian bekerja sebagai pegawai kantor pos, lalu masuk biara Kapusin. Kemanapun dia pergi selalu dikelilingi aroma harum. Pada umur 27 tahun, dia menerima stigmata. Brother Elia tidak menghendakinya. Dia bahkan memutuskan untuk meninggalkan biara dengan berharap supaya hal itu berhenti...Namun itu tidak terjadi. Dia kemudian kembali ke biara dan mempelajari apakah dia memiliki panggilan untuk hidup religius. Akhirnya dia mengerti dan menerima panggilannya sebagai "Rasul Allah" di dunia dan bagi dunia. Dia  merintis jalannya sendiri di dalam jejak Padre Pio. Dibimbing oleh malaikat Allah, brother Elia memiliki banyak karisma supranatural: pengusiran roh jahat, penyembuhan, bahkan bilokasi. Hidup Brother Elia adalah pernyataan cinta Allah yang nyata.

No comments:

Post a Comment

Do U have another idea ?


LET'S SHARE 2 US.