Monday, May 7, 2012

Mutiara Iman. 7 Mei 2012. CINTA SEJATI

"Barangsiapa memegang perintah-Ku dan melakukannya, dialah yang mengasihi Aku. Dan barangsiapa mengasihi Aku, ia akan dikasihi oleh Bapa-Ku"
(Yoh 14:21)

Lectio:
Kis 14:5-18; Mzm 115:1-2,3-4,15-16; Yoh 14:21-26


CINTA SEJATI

Lucy seorang karyawan yang sangat rajin sekali. Ia mencintai pekerjaannya bukan semata-mata tanggung jawab sebagai karyawan, tetapi ia melakukannya karena ingin perusahaan itu maju, sehingga bisa menjadi berkat bagi banyak orang. Dasar pemikiran Lucy tersebut adalah bentuk nyata dari cinta sejati.


Dalam amanat perpisahan-Nya Yesus berkata kepada murid-Nya bahwa bentuk kasih sejati dari para murid adalah apabila murid-murid-Nya dengat taat dan setia memegang dan melakukan perintah Yesus. Yesus juga berjanji bahwa akan ada Roh Penghibur yang akan mengajarkan sesuatu dan mengingatkan para murid atas apa yang telah mereka pelajari, sehingga mereka akan berani dalam melakukan perintah-Nya.

Mencintai dan mengasihi Tuhan memang bukan dengan kata-kata, tetapi dengan perbuatan nyata, karena Tuhan telah mencintai kita terlebih dahulu.

Oratio:
Ya Tuhan, berilah kami Roh Penghibur agar mampu mengasihi-Mu melalui perbuatan-perbuatan kami. Amin

Missio:
Marilah kita jadikan Yesus sebagai pedoman dalam perbuatan kita karena Yesus yang telah dulu mencintai kita. Amin.

No comments:

Post a Comment

Do U have another idea ?


LET'S SHARE 2 US.