Friday, July 25, 2014

PERGI DAN MENGHASILKAN BUAH.

Jumat,25 Juli 2014.



Shalom !


AKU TELAH MENETAPKAN KAMU SUPAYA KAMU PERGI DAN MENGHASILKAN BUAH, DAN BUAHMU ITU TETAP.



2 kor 4:7-15
Mzm 126:1-2ab,2cd-3,4-5,6
Mat 20:20-28.



PESTA ST.YAKOBUS, RASUL.



*
Santo Yakobus, seorang nelayan, sama seperti ayahnya, Zebedeus, dan saudaranya, Yohanes.
Yesus memanggil mereka utk mengikutiNya untuk mewartakan Kabar Gembira.



*
Injil hari ini menekankan semangat pelayanan yg berbelaskasih.
Menanggapi permohonan ibu dari Yohanes dan Yakobus agar kedua anaknya menjadi yg terbesar, Yesus menunjukkan jalan kebaikannya yaitu jalan pelayanan.



*
Kata Yesus,"Barangsiapa ingin menjadi besar di antara kamu, hendaklah ia menjadi pelayanmu, dan barang siapa ingin menjadi terkemuka di antara kamu, hendaklah ia menjadi hambamu; sama seperti Anak Manusia: Ia datang bukan untuk dilayani, melainkan untuk melayani, dan untuk memberikan nyawaNya menjadi tebusan bagi banyak orang."



*
Penebusan adalah pelayanan Yesus bagi kita manusia.
Yesus mengosongkan diri dan taat sampai mati.
Sikap Yesus yg utama adalah sikap penuh belas kasih.
Berbeda dgn permintaan orang-orang dunia cenderung mencari kepentingan diri sendiri, yg dipuja-puji oleh dunia yaitu kekuasaan dan kehormatan.



*
Yakobus akhirnya sadar akan kerapuhan
nya dan tahu bahwa tdk mungkin cita-cita besar berhasil hanya dgn meminta.
Harus ada banyak perjuangan dan pengorbanan untuk mencintai Tuhan lebih dari segala sesuatu.
Yakobus menjadi rasul besar bukan dari dirinya sendiri tetapi karena didikan Tuhan.



*
YUK KITA MENELADANI YESUS DENGAN MELAYANI SESAMA, 

 SEBAB ANAK MANUSIA DATANG BUKAN UNTUK DILAYANI, 

 TETAPI UNTUK MELAYANI. 



KITA MEMBERIKAN YG TERBAIK KPD SESAMA, DALAM PELAYANAN YG

 RENDAH HATI, 

 BERBELARASA DAN 

 PENUH BELASKASIH, 

  MAKA KITA AKAN MENEMUKAN MAKNA HIDUP YANG SESUNGGUHNYA.



<3 ⌣Jʧܧ♪ΒŁÊ§§♪Ů⌣

No comments:

Post a Comment

Do U have another idea ?


LET'S SHARE 2 US.