Thursday, September 6, 2012

Mutiara Iman. 6 September 2012. BERTOLAKLAH KE TEMPAT YANG DALAM

"Bertolaklah ke tempat yang dalam dan tebarkanlah jalamu untuk menangkap ikan"
(Luk 5:4)
Lectio:
1 Kor 3:18-23;
Mzm 24:1-2,3-4ab,5-6;
Luk 5:1-11

Pada saat kami menjadi panitia KEP di paroki kami, ada rasa kekhawatiran apakah kami bisa mendapatkan peserta dengan jumlah yang memadai. Doa bersama setiap jam 10 malam, penyebaran brosur, dan persiapan lainnya telah kami lakukan rutin sekitar 3-4 bulan sebelumnya.


Tetapi sekitar 1 minggu sebelum hari H, hanya sekitar kurang dari 20 orang saja yang mendaftar, masih kurang sangat jauh dari target. Maka kami pun terus berdoa dan mencari peserta dengan semakin keras lagi.

Pada hari H, ternyata jumlah peserta yang datang ada lebih dari 120 orang! Dari situ kami belajar bahwa dengan percaya kepada Allah, mengikuti perintah-Nya dan kita mau berusaha lebih, maka hasilnya sering mengagumkan dan mengharukan.

Dalam Injil hari ini, Yesus sembari mengajar meminta Simon untuk bertolak ke tempat yang lebih dalam, menebarkan jalan untuk menangkap ikan. Walaupun awalnya Simon ragu, tapi ia mengikuti perintah Yesus, dan mereka menangkap sejumlah besar ikan.

Kita dalam melakukan penziarahan hidup ini, sering mengeluh, karena dirasakan usaha kita sudah optimal, tetapi tidak menghasilkan. Tetapi apabila kita mau mendengarkan Sabda Tuhan, berusaha lebih lagi terutama di tempat yang lebih sulit, lakukan dengan kesungguhan, maka dengan melihat hasilnya, kitapun akan tersungkur dan berkata kepada Tuhan: "Tuhan, pergilah daripadaku, karena aku ini orang berdosa".

Oratio:
Ya Tuhan Yesus, bicaralah kepadaku, aku mau mendengarkan. Amin
Missio:
Mari kita tinggalkan segala sesuatu yang tidak menghasilkan, dan pergi untuk melakukan lebih supaya bisa menghasilkan kebaikan dan kasih bagi sesama.

Have a Blessed Thursday
----------------
RenHar
Kamis, 6/9/2012
1Kor 3:18-23
Luk 5:1-11

"Bertolaklah ke tempat yg dalam & tebarkanlah jalamu untuk menangkap ikan".

Sabda Yesus kepada Simon tsb mengingatkan perutusan kita: Mau dengan hati sederhana, dalam doa, sikap & perbuatan selalu mengoptimalkan talenta kita (siapapun & apapun kita), niscaya Tuhan menuntun kita meraihnya, tanpa hrs membandingkan apalagi irihati satu sama lain, karena setiap orang punya karunia talenta masing2 (duc in altum)
.. Selamat pagi ..
Berkah Dalem...<3
⌣Jʧܧ♪ΒŁÊ§§♪Ů⌣☺
-----------------

"Practice simple kindness daily.
A simple 'thank you' and a little 'smile' can go a long way.."

"Berlatihlah melakukan kebaikan kecil setiap hari.
Ucapan 'terima kasih' dan sedikit 'senyuman' bisa menyenangkan orang banyak.."
Have a bright Thursday!
---------------
DOSA MEMBUAT HIDUP KITA TERUS MENDANGKAL,
TETAPI BERBUAT LEBIH ADALAH CONTOH HIDUP LEBIH DLM.
( Luk 5:1-11 ).

Petrus adalah seorang nelayan berpengalaman. Ia tahu benar menebarkan jala pada siang hari adalah pekerjaan yg sia-sia.
Namun perintah Yesus utk menebarkan jala pd siang hari sungguh bertentangan dgn pengalamannya.
Tetapi krn Yesus yg menyuruh maka dia lakukan juga.
Ternyata ia dpt menangkap ikan dlm jumlah yg banyak.

Inilah peristiwa yg merupakan pengalaman iman. Mata hatinya terbuka, ia melihat siapa Yesus dan siapa dirinya.
Orang berdosa berhadapan dgn yg Kudus.
Maka ia tersungkur,ia mohon Yesus pergi, ia merasa tdk layak di hadapanNya.
Bila kita merendahkan diri mendengarkan & serta melaksanakan SabdaNya, maka kita pun akan melihat keajaiban karya-karya Yesus di dlm hidup kita.

YUK
KITA MENGANDALKAN YESUS DLM SELURUH HIDUP.
AGAR SEMAKIN BESAR KEAJAIBAN TUHAN NAMPAK, YG MEMBUAT IMAN KITA SEMAKIN MENDALAM ,
Gbu.
(C. Siu Tjen)


God Bless All of You.































No comments:

Post a Comment

Do U have another idea ?


LET'S SHARE 2 US.