RenHar Sabtu, 8/12
Kej 3:9-14.20
Ef 1:3-6.11-12
Luk 1:26-38
Di HR Santa Perawan Maria Dikandung Tanpa Noda hari ini, kita teladani konsistensi janji Maria melaksanakan kehendak Allah, walau konsekuensinya tidak ringan.
Dengan tekun berdoa Salam Maria & Rosario, diikuti laku hening supaya eling setiap saat, kita mampu meneladani Ibu Maria dalam keseharian hidup..
Selamat pagi .
Selamat berakhir pekan ...
Berkah Dalem ....
⌣Jʧܧ♪ΒŁÊ§§♪Ů⌣☺
____________
Inilah Injil Yesus Kristus menurut St. Lukas.
Luk 1:26-38
Dalam bulan yang keenam Allah menyuruh malaikat Gabriel pergi ke sebuah kota di Galilea bernama Nazaret,
kepada seorang perawan yang bertunangan dengan seorang bernama Yusuf dari keluarga Daud;
nama perawan itu Maria.
Ketika malaikat itu masuk ke rumah Maria,
ia berkata:
"Salam, hai engkau yang dikaruniai,
Tuhan menyertai engkau."
Maria terkejut mendengar perkataan itu,
lalu bertanya di dalam hatinya,
apakah arti salam itu.
Kata malaikat itu kepadanya:
"Jangan takut,
hai Maria,
sebab engkau beroleh kasih karunia di hadapan Allah.
Sesungguhnya engkau akan mengandung dan akan melahirkan seorang anak laki-laki dan hendaklah engkau menamai Dia Yesus.
Ia akan menjadi besar dan akan disebut Anak Allah Yang Mahatinggi.
Dan Tuhan Allah akan mengaruniakan kepada-Nya takhta Daud, bapa leluhur-Nya,
dan Ia akan menjadi raja atas kaum keturunan Yakub sampai selama-lamanya dan Kerajaan-Nya tidak akan berkesudahan."
Kata Maria kepada malaikat itu:
"Bagaimana hal itu mungkin terjadi,
karena aku belum bersuami?"
Jawab malaikat itu kepadanya:
"Roh Kudus akan turun atasmu dan kuasa Allah Yang Mahatinggi akan menaungi engkau;
sebab itu anak yang akan kaulahirkan itu akan disebut kudus,
Anak Allah.
Dan sesungguhnya,
Elisabet,
sanakmu itu,
iapun sedang mengandung seorang anak laki-laki pada hari tuanya dan inilah bulan yang keenam bagi dia,
yang disebut mandul itu.
Sebab bagi Allah tidak ada yang mustahil."
Kata Maria:
"Sesungguhnya aku ini adalah hamba Tuhan;
jadilah padaku menurut perkataanmu itu."
Lalu malaikat itu meninggalkan dia.
________________
Dalam bukunya
Catholic for a Reason II, Scripture and the Mystery of the Mother of God;
Scott Hahn menulis,
"Dalam kisah hidup saya, saya sendiri sebelumnya adalah seorang pelayan jemaat protestan dan sangat anti katolik, mirip penganiayaan Saulus melawan Maria namun secara mengaggumkan saya diangkat oleh rahmat Allah ke dalam kasih keputraan yang mendalam kepada Bunda Maria.
Selama bertahun-tahun saya menilai ajaran tentang Bunda Maria dan devosi tentang Bunda Maria merupakan fenomena penyakit yang mematikan dalam diri orang-orang katolik.
Secara paradoks, pandangan-pandangan anti Maria yang pernah saya miliki telah menimbulkan penghargaan terhadap keberatan-keberatan umum yang sering muncul melawan ajaran gereja tentang Maria.
Mengapa saya anti katolik dan Maria? Karena bagi saya, gereja katolik telah melecehkan karya sempurna Yesus Kristus dan merampas kemuliaanNya.
Tetapi dalil ini berubah total. Saya justru berubah dari pemikiran ini sehingga saya akhirnya masuk katolik:
Saya melihat Maria sebagai karya sempurna Kristus dan pewahyuan tentang kemuliaanNya. Ia tidak lagi mencuri kemuliaan sang Putra seperti bulan mencuri sinar matahari"
Sebuah kesaksian dan pertobatan yang sangat indah dari Scott Hahn.
Berawal dari pengalaman iman seperti ini, Scott Hahn dan keluarganya belajar berdoa rosario dan mengalami mujizat Tuhan.
Ia percaya bahwa orang katolik tidak menyembah Bunda Maria tetapi menghormatinya. Tuhan Yesus tidak hanya memuliakan BapaNya yang di Surga, secara sempurna Ia juga memuliakan IbuNya yang di dunia, Maria dengan memberi dia kemuliaan ilahiNya sendiri.
(Dikutip dari blog Benedicamus Domino)
____________
Sahabat-sahabat St. Perawan Maria Dikandung Tanpa Noda,
Sejak 8 Desember 1947 dikenal JAM RAHMAT yang diadakan pada
tgl 8 Desember,
pkl. 12.00-13.00.
Sebagai devosi, Jam Rahmat ini tidak wajib, namun sangat bermanfaat. Sebab Bunda Maria menjanjikan bahwa mereka yang mengadakannya dapat memperoleh banyak rahmat, baik rohani maupun jasmani.
Sebaiknya Jam ini diadakan di gereja, namun mereka yang tak sempat ke gereja, dapat mengadakannya secara pribadi di rumah, baik secara pribadi maupun berkelompok.
Dimohon supaya selama berlangsungnya Jam Rahmat, para pendoa tidak menggunakan HP ataupun menerima telefon supaya perhatian mereka sungguh terpusat pada relasi dengan Tuhan.
Jam yang istimewa ini sebaiknya dibuka dengan Mazmur 51 yang didaraskan dengan tangan terentang demi bertobatnya orang-orang berdosa.
Baik sekali, jika Mazmur ini diucapkan tiga kali berturut-turut dengan penuh khidmat. Rahmat Tuhan akan menyentuh orang-orang yang paling berdosa sekalipun.
Dosa apa pun akan diampuni Tuhan jika itu sesuai dengan kehendak Allah. Para pendoa dan orang-orang yang didoakan akan mengalami kelimpahan rahmat Tuhan dan kasih-Nya, termasuk penyembuhan.
Sehabis doa Mazmur, waktu yang tersisa hendaknya dikhususkan untuk relasi pribadi dengan Tuhan, sambil merenungkan peristiwa-peristiwa yang dialami Yesus sepanjang hidup-Nya, mulai dari dikandung dalam rahim Maria hingga naik ke surga.
Silakan mendoakan Rosario, ataupun mengucapkan doa-doa kesukaan pribadi, mengidungkan nyanyian2. Sangat tepat kalau Aku Percaya (Credo) diucapkan sebagai kesaksian iman, juga doa penyerahan diri (dan keluarga) kepada Bunda Maria Dikandung Tanpa Noda.
Semoga berita itu disharingkan oleh siapa saja yang menyadari manfaatnya.
Terima kasih, sahabat-sahabat!
Mari kita berdoa khusus
Hari ini, 8 Des., 2012.
_______________
God Bless All of You.
Kej 3:9-14.20
Ef 1:3-6.11-12
Luk 1:26-38
Di HR Santa Perawan Maria Dikandung Tanpa Noda hari ini, kita teladani konsistensi janji Maria melaksanakan kehendak Allah, walau konsekuensinya tidak ringan.
Dengan tekun berdoa Salam Maria & Rosario, diikuti laku hening supaya eling setiap saat, kita mampu meneladani Ibu Maria dalam keseharian hidup..
Selamat pagi .
Selamat berakhir pekan ...
Berkah Dalem ....
⌣Jʧܧ♪ΒŁÊ§§♪Ů⌣☺
____________
Inilah Injil Yesus Kristus menurut St. Lukas.
Luk 1:26-38
Dalam bulan yang keenam Allah menyuruh malaikat Gabriel pergi ke sebuah kota di Galilea bernama Nazaret,
kepada seorang perawan yang bertunangan dengan seorang bernama Yusuf dari keluarga Daud;
nama perawan itu Maria.
Ketika malaikat itu masuk ke rumah Maria,
ia berkata:
"Salam, hai engkau yang dikaruniai,
Tuhan menyertai engkau."
Maria terkejut mendengar perkataan itu,
lalu bertanya di dalam hatinya,
apakah arti salam itu.
Kata malaikat itu kepadanya:
"Jangan takut,
hai Maria,
sebab engkau beroleh kasih karunia di hadapan Allah.
Sesungguhnya engkau akan mengandung dan akan melahirkan seorang anak laki-laki dan hendaklah engkau menamai Dia Yesus.
Ia akan menjadi besar dan akan disebut Anak Allah Yang Mahatinggi.
Dan Tuhan Allah akan mengaruniakan kepada-Nya takhta Daud, bapa leluhur-Nya,
dan Ia akan menjadi raja atas kaum keturunan Yakub sampai selama-lamanya dan Kerajaan-Nya tidak akan berkesudahan."
Kata Maria kepada malaikat itu:
"Bagaimana hal itu mungkin terjadi,
karena aku belum bersuami?"
Jawab malaikat itu kepadanya:
"Roh Kudus akan turun atasmu dan kuasa Allah Yang Mahatinggi akan menaungi engkau;
sebab itu anak yang akan kaulahirkan itu akan disebut kudus,
Anak Allah.
Dan sesungguhnya,
Elisabet,
sanakmu itu,
iapun sedang mengandung seorang anak laki-laki pada hari tuanya dan inilah bulan yang keenam bagi dia,
yang disebut mandul itu.
Sebab bagi Allah tidak ada yang mustahil."
Kata Maria:
"Sesungguhnya aku ini adalah hamba Tuhan;
jadilah padaku menurut perkataanmu itu."
Lalu malaikat itu meninggalkan dia.
________________
Dalam bukunya
Catholic for a Reason II, Scripture and the Mystery of the Mother of God;
Scott Hahn menulis,
"Dalam kisah hidup saya, saya sendiri sebelumnya adalah seorang pelayan jemaat protestan dan sangat anti katolik, mirip penganiayaan Saulus melawan Maria namun secara mengaggumkan saya diangkat oleh rahmat Allah ke dalam kasih keputraan yang mendalam kepada Bunda Maria.
Selama bertahun-tahun saya menilai ajaran tentang Bunda Maria dan devosi tentang Bunda Maria merupakan fenomena penyakit yang mematikan dalam diri orang-orang katolik.
Secara paradoks, pandangan-pandangan anti Maria yang pernah saya miliki telah menimbulkan penghargaan terhadap keberatan-keberatan umum yang sering muncul melawan ajaran gereja tentang Maria.
Mengapa saya anti katolik dan Maria? Karena bagi saya, gereja katolik telah melecehkan karya sempurna Yesus Kristus dan merampas kemuliaanNya.
Tetapi dalil ini berubah total. Saya justru berubah dari pemikiran ini sehingga saya akhirnya masuk katolik:
Saya melihat Maria sebagai karya sempurna Kristus dan pewahyuan tentang kemuliaanNya. Ia tidak lagi mencuri kemuliaan sang Putra seperti bulan mencuri sinar matahari"
Sebuah kesaksian dan pertobatan yang sangat indah dari Scott Hahn.
Berawal dari pengalaman iman seperti ini, Scott Hahn dan keluarganya belajar berdoa rosario dan mengalami mujizat Tuhan.
Ia percaya bahwa orang katolik tidak menyembah Bunda Maria tetapi menghormatinya. Tuhan Yesus tidak hanya memuliakan BapaNya yang di Surga, secara sempurna Ia juga memuliakan IbuNya yang di dunia, Maria dengan memberi dia kemuliaan ilahiNya sendiri.
(Dikutip dari blog Benedicamus Domino)
____________
Sahabat-sahabat St. Perawan Maria Dikandung Tanpa Noda,
Sejak 8 Desember 1947 dikenal JAM RAHMAT yang diadakan pada
tgl 8 Desember,
pkl. 12.00-13.00.
Sebagai devosi, Jam Rahmat ini tidak wajib, namun sangat bermanfaat. Sebab Bunda Maria menjanjikan bahwa mereka yang mengadakannya dapat memperoleh banyak rahmat, baik rohani maupun jasmani.
Sebaiknya Jam ini diadakan di gereja, namun mereka yang tak sempat ke gereja, dapat mengadakannya secara pribadi di rumah, baik secara pribadi maupun berkelompok.
Dimohon supaya selama berlangsungnya Jam Rahmat, para pendoa tidak menggunakan HP ataupun menerima telefon supaya perhatian mereka sungguh terpusat pada relasi dengan Tuhan.
Jam yang istimewa ini sebaiknya dibuka dengan Mazmur 51 yang didaraskan dengan tangan terentang demi bertobatnya orang-orang berdosa.
Baik sekali, jika Mazmur ini diucapkan tiga kali berturut-turut dengan penuh khidmat. Rahmat Tuhan akan menyentuh orang-orang yang paling berdosa sekalipun.
Dosa apa pun akan diampuni Tuhan jika itu sesuai dengan kehendak Allah. Para pendoa dan orang-orang yang didoakan akan mengalami kelimpahan rahmat Tuhan dan kasih-Nya, termasuk penyembuhan.
Sehabis doa Mazmur, waktu yang tersisa hendaknya dikhususkan untuk relasi pribadi dengan Tuhan, sambil merenungkan peristiwa-peristiwa yang dialami Yesus sepanjang hidup-Nya, mulai dari dikandung dalam rahim Maria hingga naik ke surga.
Silakan mendoakan Rosario, ataupun mengucapkan doa-doa kesukaan pribadi, mengidungkan nyanyian2. Sangat tepat kalau Aku Percaya (Credo) diucapkan sebagai kesaksian iman, juga doa penyerahan diri (dan keluarga) kepada Bunda Maria Dikandung Tanpa Noda.
Semoga berita itu disharingkan oleh siapa saja yang menyadari manfaatnya.
Terima kasih, sahabat-sahabat!
Mari kita berdoa khusus
Hari ini, 8 Des., 2012.
_______________
God Bless All of You.
No comments:
Post a Comment
Do U have another idea ?
LET'S SHARE 2 US.