Wednesday, September 24, 2014

Rabu 24 September 2014. Renungan Harian Katolik.  

Bulan Kitab Suci Nasional
Fresh Juice  Rabu 24 September 2014
Renungan Harian Audio Katolik 

Luk. 9:1-6. 


Tema : Mewartakan Kerajaan Allah. 


Pembawa Renungan : 

Indra Warindrayana Yogyakarta


http://bit.ly/FJ240914


Renungan Pria Katolik "Gaya Marah"


http://bit.ly/RPK230914


Salam Fresh Juice!


<3 The Lord Be With You<3 


*******


Renhar Rabu 24/9. 
Amsal 30 : 5- 9; 
Lukas 9 : 1 - 6. 


Setia pada Sabda Allah , karena Sabda Allah dapat memberi kehidupan dan mengubah manusia .

 Sabda Allah adalah modal utama para murid / pewarta. 

Mereka adalah manusia biasa yg menjadi LUAR BIASA, karena Yesus Kristus berkarya atas mereka . 


Semakin kita dekat dengan SabdaNya , semakin kuatlah iman kita. 

Kalau kita berpegang pada Sabda Tuhan, maka kita dapat menjadi saksiNya yang hidup. 

Mengapa hidup?


 Karena Yesus hidup dalam diri kita. 

Marilah kita membaca.. merenungkan dan melaksanakan Sabda Tuhan setiap hari.

 . . .. Selamat pagi 

... Berkah Dalem...<3

 ⌣Jʧܧ♪ΒŁÊ§§♪Ů⌣☺ 


******

Mutiara Iman. 

TINGGALLAH DI SITU. 


24 September 2014. 


"Dan apabila kamu sudah diterima dalam suatu rumah, tinggallah di situ sampai kamu berangkat dari situ" (Luk 9:4)


Lectio:
Ams 30:5-9; 

 Mzm 119:29,72,89,101,104,163;

  Luk 9:1-6. 


Setelah menyelesaikan Kursus Pendidikan Kitab Suci (KPKS) selama 3 tahun, Cindy menjadi begitu bersemangat untuk melayani Tuhan.


Ia pun bergabung dalam koor Paroki dan mengikuti latihan setiap hari Senin. 

Setiap bertugas, Cindy selalu memuji Tuhan dengan penuh sukacita, dan bahkan ia menjadi pemazmur.

 Tetapi 3 bulan kemudian, ia keluar dari keanggotaan koor dan diajak oleh Kerasulan Kitab Suci untuk membantu di Bulan Kitab Suci Nasional.


Ketika BKSN selesai, Cindy kehabisan aktifitas dan menjadi kebingungan.


Suatu malam setelah perayaan Ekaristi selelsai, Cindy menemui seorang Frater di parokinya untuk ber-counseling :
"Frater, kenapa kok pelayanan saya melempem terus? Tiga bulan di koor, 1 bulan di KKS, dan sekarang saya bingung mau pelayanan apa lagi?"


Frater Roby pun tersenyum dan berkata:
"Ibu.. Kalau mau melayani Tuhan dengan suaramu, pujilah Dia sepanjang hidupmu dan bukan hanya selama 3 bulan saja.

 Kalau kamu ingin menjadi pendoa, jadilah pendoa untuk sesamamu seumur hidupmu, dan kalau kamu ingin mewartakan Kabar Baik, jadilah pewarta seumur hidupmu. 

Maka pelayananmu akan berbuah, karena kamu melakukannya dengan sepenuh hati, dengan hidupmu"


Yesus mengutus ke 12 murid-murid-Nya dan mengatakan apabila mereka di terima di suatu rumah, tinggallah di situ sampai mereka pergi dari situ.


Setiap orang diutus untuk melayani dengan sepenuh hati dan dirinya.


Oratio:
Utuslah Roh-Mu Ya Tuhan dan jadi baru seluruh muka bumi. Amin. 


Missio:
Marilah kita melanjutkan misi perutusan yang Tuhan Yesus berikan kepada kita masing-masing dengan sepenuh hati dan jiwa.



Have a Blessed Wednesday.

No comments:

Post a Comment

Do U have another idea ?


LET'S SHARE 2 US.