Sunday, September 9, 2012

Renungan. 9 September 2012. Mutiara Iman - TERBUKALAH. RenHar.

Mutiara Iman
TERBUKALAH
9 September 2012
"Kemudian sambil menengadah ke langit
Yesus menarik nafas dan berkata kepadanya:
"Efata!",
artinya: "Terbukalah!
(Mrk 7:34)

Lectio:
Yes 35:4-7a,
Mzm 146:7,8-9a,9bc-10,
Yak 2:1-5,
Mrk 7:31-37

Seorang Ibu berusia 78 tahun yang kaya-raya, memiliki banyak tempat sosial seperti panti asuhan, panti jompo, klinik untuk warga miskin, dan tempat persinggahan.
Dia menceritakan bahwa 10 tahun terakhir adalah masa yang paling berbahagia baginya dan bagaimana selama 68 tahun, dia "tuli".

Dia tidak bisa mendengar Sabda Allah, sampai ia disembuhkan, sehingga ia bisa mendengar dengan jelas apa yang Tuhan mau terhadapnya.
Katanya : selama 10 tahun terakhir ini, saya bersaksi betapa baiknya Tuhan melalui pekerjaan sosial dan karenanya saya benar-benar mendapatkan kehidupan.
Dalam Injil hari ini, Yesus mengadakan mukjizat di daerah Dekapolis kepada orang yang tuli gagap. "Efata artinya terbukalah" kata Yesus, maka terbukalah telinga dan terlepaslah pengikat lidahnya, lalu ia berkata-kata dengan baik. (Mrk 7:35).

Kitapun sering "tuli" dan "gagap" baik itu karena memang tidak mau mendengar atau tidak mau berbicara. Jamahan Yesus akan membukakan semuanya terutama hati kita, sehingga kita bisa mendengar dan berkata-kata betapa baiknya Tuhan.

Oratio:
Tuhan membuka mata orang-orang buta, Tuhan menegakkan orang yang tertunduk, Tuhan mengasihi orang-orang benar. Amin (Mzm 146:8)
Missio:
Marilah kita membuka hati kita, sehingga kita mampu berkata-kata yang baik tentang Tuhan.
Have a Blessed Sunday..
---------------
"God is your source of strength. He promises to equip and empower you for victory in every area of your life."
~ Joel Osteen.
"Tuhan adalah sumber kekuatan anda. Dia berjanji untuk memperlengkapi dan menguatkan anda untuk kemenangan di setiap bidang kehidupan anda."
~ Joel Osteen.
Have a blessed Sunday!
-------------------------
‎​Renungan Minggu.
Hanya Dekat Allah saja kita pasti bisa tenang. :

1 pohon dpt bikin jutaan batang korek api,
tapi 1 batang korek api dpt bakar jutaan pohon.
Jadi...
1 pikiran negatif dpt membakar smua pikiran positif.
Korek api mempunyai kepala, tapi tdk mempunyai otak. Oleh krn itu setiap kali ada gesekan kecil, sang korek api lgs terbakar.
Kita mempunyai kepala dan juga otak, jadi kita tdk perlu spt kebakaran jenggot hny krn gesekan kecil, jadi dgn menggunakan otak, kita dpt mengurangi stress.

Ketika burung hidup, ia makan semut.
Ketika burung mati, semut makan burung.
Waktu trs berputar sepanjang jaman. Siklus kehidupan trs berlanjut.
Jgn merendahkan siapapun dlm hidup. Tapi kita hrs tunjukkan penghargaan pd org lain,
bukan krn siapa mereka,
tapi krn siapakah diri kita sendiri.
Kita mungkin berkuasa tapi waktu lebih berkuasa daripada kita..
Waktu kita sdg jaya, kita mrasa byk teman di sekeliling kita, kita PD melakukan apa saja.
Waktu kita tak berdaya, baru kita sadar siapa saja sahabat sejati kita.

Tapi waktu kita down, kita baru sadar selama ini siapa saja teman yg hanya memperalat kita...
Waktu kita sakit,
kita baru tahu bhw sehat itu sgt penting, jauh melebihi harta.
Saat kita miskin, kita baru tahu jadi org hrs byk MEMBERI/BERBAGI dan saling membantu.
Ketika kita tua, kita baru tahu kalau masih byk yg blm dikerjakan.
Dan, setelah di ambang ajal,
kita baru tahu ternyata begitu byk waktu yg terbuang sia2.
Hidup tidaklah lama, sdh saatnya kita bersama² membuat
HIDUP LEBIH BERHARGA:
Saling menghargai,
Saling membantu dan memberi
Saling mendukung.
Jadilah teman setia tanpa syarat.
Jauhkan niat jahat utk mencelakai teman/memaksa seseorang melakukan sesuatu hal yg menyimpang tuk kepentingan pribadi kita,
Believe in "KARMA" or other words "Cause and Effect".
Apa yang ditabur, itulah yang akan kita tuai...
--------------------------
RenHar Minggu, 9/9
Yes 35:4-7a
Yak 2:1-5
Mrk 7:31-37

Di hari Minggu Biasa XXIII hari ini, Mgr. Ignatius Suharyo mengajak kita bersama keluarga atau beberapa kawan menjawab pertanyaan ini:
"Apa yg dapat kita lakukan agar hidup kita & sekeliling kita menjadi semakin manusiawi & semakin Kristiani?"
Silahkan laksanakan jawaban yg Anda temukan dalam perbuatan hidup se-hari2, tidak harus dalam perbuatan spektakuler.
Selamat pagi ..
Selamat merayakan Ekaristi Minggu. (menciptakan kembali dunia ini).
Berkah Dalem...
⌣Jʧܧ♪ΒŁÊ§§♪Ů⌣☺
---------------------
Melalui SabdaNya, Yesus menjamah telinga kita; melalui Tubuh & DarahNya Ia menyentuh lidah kita;
mari buka 'mata hati' kita agar mampu mewartakan kpd sesama bahwa "Ia menjadikan se-gala2nya baik"
___________
YESUS MEMBERITAKAN INJIL KERAJAAN ALLAH DAN MENYEMBUHKAN SEMUA ORG SAKIT.
(Mrk 7:31-37).

Yesus menyembuhkan org tuli dan gagap.Ia menyendirikan & menyembuhkan. Telinga dan mata org itu terbuka.
Kita pun mungkin org yg menulikan diri krn tdk mendengar sapaan dan kasihNya lewat kehadiran sesama di sekitar kita.
Membuka diri kpd kasih Yesus adalah dasar hidup rohani. Ketika hati kita terbuka akan kasih Yesus maka kita akan memiliki energi yg besar utk memuji, mengabdi dan memuliakan Yesus. Lidah kita yg kelu seperti terlepas dan kita lebih bebas memuliakan Tuhan.
Tindakan Yesus memisahkan org tuli dan buta itu dr kerumunan. Menjadi petunjuk arah bagi kita yaitu ketika ingin disembuhkan dan dipulihkan Yesus, kita perlu memisahkan diri dari hal-hal lain dan hanya memfokuskan diri kpdNya.

YUK
KITA KE RUMAH TUHAN, MENGAMBIL WAKTU UNTUK MELIHAT KASIH DAN SAPAAN YESUS LEWAT KEHADIRANNYA DLM SAPAAN SABDANYA DAN EKARISTI.
Gbu,
have a nice & blessed Sunday.
(C. Siu Tjen)
------------
Pikirkan apa yang baik saja.
Pikirkan apa yang membahagiakan.
Pikirkan apa yang menjadikan diri menemukan semakin banyak cinta.
Jangan pernah beri ruang dalam hati akan kesedihan, kesendirian, sakit apalagi ketidakmampuan...
Kita harus lebih banyak untuk memberi ruang pada cinta semakin menyatakan dirinya dalam kebahagiaan...
Memberi ruang pada apa yang baik akan kebenaran Dan kebaikan...
Mari memberi ruang itu.
Sobat,
Mari menikmati jalan dalam kebahagiaan bersama Tuhan.


God Bless All of You.




























































No comments:

Post a Comment

Do U have another idea ?


LET'S SHARE 2 US.